JAWAPEH.COM, Kediri – Dewan Koperasi Indonesia Daerah – Dekopinda Kediri rayakan Harkopnas ke-77 dengan semangat baru. Kali ini, Dekopinda bersama Pemerintah Kota Kediri mengajak generasi Z untuk lebih mengenal koperasi melalui kegiatan diklat perkoperasian pada Rabu (10/7).
Dalam kegiatan yang berlangsung di ruang pertemuan Dekopinda Kota Kediri ini, hadir perwakilan siswa-siswi dari SMP, SMA, dan sederajat. Langkah ini diambil untuk mengenalkan jati diri koperasi sebagai wujud kemandirian ekonomi bangsa sejak dini.
Baca Juga : Awali Peringatan HARKOPNAS ke-77 di Kota Kediri dengan Menggelar Sarasehan
Firdaus, Ketua Dekopinda Kota Kediri, menjelaskan bahwa tujuan diadakannya diklat ini adalah untuk meningkatkan kesadaran generasi muda, khususnya Gen Z, tentang pentingnya koperasi.
“Koperasi adalah badan usaha yang menganut asas gotong royong, bukan perseorangan. Penanaman nilai gotong royong ini sangat penting untuk generasi muda, terutama milenial dan Gen Z, karena nilai-nilai tersebut mulai memudar,” ujar Firdaus.
Firdaus menambahkan bahwa ia berharap dapat menemukan banyak bibit baru dari generasi muda yang sadar akan pentingnya koperasi.
“Koperasi bisa sangat membantu dalam menopang permodalan dan pemasaran bagi anggota koperasi yang berbisnis,” tambah wanita yang akrab disapa Kak Ido tersebut.
“Selain itu, berkoperasi juga merupakan bentuk penghargaan terhadap jasa pahlawan Indonesia, terutama Bapak Koperasi, Moh. Hatta.”
Sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Kediri, Firdaus juga berharap bahwa melalui kegiatan ini, generasi muda akan lebih memahami dan terlibat dalam koperasi.
Baca Juga : Merayakan HUT GOW ke-53: Perempuan Kota Kediri Bersatu untuk Generasi Unggul
“Kami berharap agar di setiap sekolah dapat didirikan Koperasi Siswa (kopsis) untuk membudayakan koperasi sejak dini,” ungkapnya.
Sementara itu, Bambang Priambodo, Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro dan Tenaga Kerja (Dinkop-UMTK) Kota Kediri, sangat mendukung upaya positif ini.
Menurutnya, ilmu tentang perkoperasian harus ditanamkan sejak dini karena koperasi memiliki banyak manfaat, terutama bagi anggotanya.
“Koperasi dapat mensejahterakan anggotanya melalui prinsip gotong royong, dari anggota, oleh anggota, dan untuk anggota,” kata Bambang.
Dengan demikian, kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan minat dan kesadaran Gen Z terhadap koperasi, sehingga mereka bisa menjadi bagian dari kemajuan ekonomi melalui koperasi di masa depan.